Sabtu, 26 Juni 2021 bertempat di Puskesmas Arjosari telah dilaksanakan Vaksin serentak untuk perangkat desa. adapun desa yang terjadwal mengikuti vaksin adalah Desa Arjosari, Desa Pagutan, Desa Gembong, Desa Gunungsari, Desa Tremas, Desa Sedayu, Desa Mlati, Desa Gayuhan, Desa Karangrejo, Desa Karanggede, Desa Temon, dan Desa Jatimalang. Untuk Desa Arjosari sendiri, seluruh perangkat desa mengikuti vaksinasi tahap II. Hal ini dilaksanakan guna mengantisipasi dan memberikan tambahan kekebalan imun tubuh dalam mengahadapi bahaya virus corona. dengan harapan program ini dapat meredam serta memutus virus corona sehingga Indonesia dapat normal tanpa adanya permasalahan virus corona.
di Desa Arjosari sendiri, guna menyongsong era bonus demografi yang diperkirakan akan ada pada tahun 2030, virus corona menjadi tantangan sendiri karena dengan adanya wabah ini otomatis mengurangi daya beli warga, mengurangi jumlah lapangan kerja dan juga mempengaruhi etos pemuda untuk berkarya, berwiraswatsa maupun berdikari dalam usaha. jangan sampai hal ini menjadi krisis demografi yang pada akhirnya memperlambat pembangunan desa khususnya maupun di Kabupaten Pacitan pada umumnya.
Harapannya, proses vaksinasi ini dapat segera dilaksanakan dan diselesaikan secara menyuluh baik bagi ASN, TNI/Polri maupun warga sipil sehingga kita bisa kembali pada kehidupan normal dan serentak menata kembali ekonomi, sosial, budaya dan pembangunan yang selama 1 tahun terakir ini mengalami penurunan .